Apa saja HP terlaris Xiaomi di tahun 2024? Seperti yang kita tahu, Xiaomi merupakan salah satu brand yang terkenal, terutama karena mengeluarkan produk dengan spesifikasi mumpuni dan harga terjangkau.
HP keluaran Xiaomi memang seolah menyasar konsumen di segmen harga menengah serta entry-level. Melalui perpaduan harga terjangkau dengan spesifikasi tinggi, banyak konsumen memutuskan memilih HP Xiaomi daripada HP merek lain.
Itulah yang membuat penjualan smartphone Xiaomi mengalami peningkatan. Namun memang ada beberapa HP Xiaomi yang penjualannya sangat tinggi. Apa saja HP tersebut dan apakah salah satu termasuk yang kamu miliki?
Daftar HP Terlaris Xiaomi 2024
Berikut beberapa smartphone paling laris dari brand asal Tiongkok tersebut:
1. Xiaomi 13 Lite
Xiaomi 13 Lite merupakan salah satu model paling laris di tahun 2024. Sebenarnya untuk alasannya mungkin semua orang sudah tahu bahwa HP ini menawarkan performa tinggi untuk harga sekitar Rp6.000.000,00 sampai Rp6.500.000,00.
Xiaomi 13 Lite menggunakan Snapdragon 7 Gen 1 yang membuatnya bisa menjalankan berbagai aplikasi dan game berat. Pastinya ini merupakan HP untuk main Genshin Impact dengan nyaman dan tanpa lag.
Xiaomi 13 Lite menggunakan layar berukuran 6,55 inci AMOLED dengan resolusi Full HD+ serta refresh rate 120 Hz. Untuk tampilannya meang smooth dengan warna yang kaya serta kontras yang bagus. Akan sangat terasa ketika kamu menonton video maupun bermain game.
Lalu untuk kualitas kameranya, Xiaomi 13 Lite memiliki kamera utama 50 MP yang dapat mengambil foto tajam di berbagai kondisi. Kemudian untuk fitur lainnya, HP ini sudah mendukung pengisian daya cepat 67 W, sangat membantu para pengguna aktif.
2. Xiaomi Redmi Note 13 Pro
HP Xiaomi terlaris berikutnya datang dari seri Note yaitu Xiaomi Redmi Note 13 Pro. Ponsel yang bisa kamu beli seharga Rp4.500.000,00 sampai Rp5.000.000,00 ini hadir untuk segmen kelas menengah.
Melanjutkan pendahulunya, Xiaomi Note 13 Pro menggunakan layar OLED berukuran 6,67 inci dan sudah beresolusi FHD+. Bukan hanya itu, dukungan referesh rate 120 Hz menjadikannya mampu menampilkan visualisasi yang keren untuk menonton film maupun bermain game.
Selanjutnya, untuk performa ponsel ini menggunakan Sndapragon 695 5G, memberi performa yang cukup bagus untuk kebutuhan harian seperti multitasking, gaming, maupun editing. Beralih ke sektor kamera, untuk kamera utamanya beresolusi 108 MP yang memang menjadi daya tarik tersendiri.
Kamu bisa mengandalkannya untuk mengambil foto berkualitas dengan warna yang terlihat hidup. Sementara untuk baterainya berkapasitas 5000 mAh dan sudah fast charging 67 W. Kamu bisa menggunakannya seharian tanpa ada masalah.
3. Xiaomi 13 Ultra
Sekarang kita beralih ke segmen HP kelas tinggi alias flagship. Ternyata Xiaomi juga memiliki HP kelas atas yaitu Xiaomi 13 ultra yang menjadi salah satu ponsel terlaris di tahun 2024. Ponse ini memang khusus untuk para pengguna yang totalitas mencari HP dengan performa keren dan dukungan fitur premium.
Chipset Xiaomi 13 Ultra yaitu Snapdragon 8 Gen 2 yang membuatnya mampu menjadi andalan untuk produktivitas tinggi, gaming, maupun aktivitas multimedia. Dukungan layar LTPO AMOLED 6,73 inci dan resolusi 2K serta refresh rate 120 Hz memberi pengalaman visual luar biasa serta warna akurat dan brightness yang tinggi.
Sementara untuk kualitas kameranya, Xiaomi 13 Ultra memiliki kamera utama 50 MP dengan sensor Sony IMX989. Hasil fotonya tidak perlu diragukan lagi meski kita tahu produk Xiaomi kurang begitu fokus pada kamera. Namun untuk ponsel yang satu ini, hasil jepretan kameranya pun terlihat sangat bagus.
Dengan semua spesifikasi tersebut, kamu juga tidak perlu sering-sering mengisi daya. Ini karena Xiaomi 13 Ultra menggunakan baterai berkapasitas 5000 mAh dengan fast chargin 90 W. Bahkan sudah ada wireless charging 50 W. Salah satu recommended untuk HP di kisaran harga Rp14.000.000,00 sampai Rp15.500.000,00.
4. Xiaomi Redmi 12
Lanjut dengan HP terlaris Xiaomi untuk segmen entry-level. Kali ini ada Xiaomi Redmi 12 yang bisa kamu beli seharga Rp2.200.000,00 sampai Rp2.500.000,00. Ponsel ini memiliki spesifikasi yang cukup untuk aktivitas sehari-hari.
Layarnya berukuran 6,5 inci dan sudah FHD+, memberi tampilan yang bagus untuk gaming maupun multimedia ringan. Ponsel ini hadir dengan MediaTek Helio G88 yang dapat menjalankan tugas-tugas dasar, seperti media sosial, browsing, maupun game-game ringan.
Meskipun termasuk HP entry-level, tapi Xiaomi sudah membekalinya dengan baterai 5000 mAh. Sangat memadai untuk kamu yang menggunakannya seharian tanpa khawatir harus sering-sering mengisi baterainya. Ditambah dengan dukungan pengisian cepat 18 W membuatnya salah satu HP terbaik untuk kelas entry-level.
Kesimpulan
Itulah beberapa rekomendasi HP terlaris Xiaomi, mulai dari entry-level, mid-range, sampai flagship. Masing-masing punya spesifikasi dengan harga berbeda.
Tinggal sekarang kamu memilih HP yang menurutmu paling sesuai dengan kebutuhan. Tidak kalah penting, pastikan sesuai bujet yang kamu miliki.