Ada beragam banyak pilihan game petualangan terbaik di Android yang pastinya akan memberi keseruan dan bahkan membuatmu ketagihan saat memainkannya. Game bergenre adventure memang menghadirkan keseruan tersendiri.
Game genre ini menghadirkan pengalaman visual menarik dan gameplay keren. Ada banyak hal yang akan kamu jelajahi dengan beragam tantangan yang sudah menunggumu.
Daftar Game Petualangan Terbaik di Android
Berikut beberapa game terbaik bergenre adventure yang bisa kamu mainkan di Android.
1. Genshin Impact
Rekomendasi pertama adalah Genshin Impact. Tidak bisa dipungkiri bahwa game ini menjadi salah satu yang terfavorit karena menghadirkan petualangan yang sangat seru. Apalagi untuk tampilan grafisnya begitu keren, sehingga hanya HP untuk main Genshin Impact saja yang bisa memainkannya karena memerlukan spesifikasi tertentu.
Genshin Impact juga merupakan game open-world. Mengisahkan seseorang bernama Traveler yang melakukan petualangan di dunia yang bernama Teyvat. Traveler berusaha mencari saudara kandungnya. Di game ini, kamu akan berpetualangan di tujuh wilayah dengan karakteristik serta elemen unik.
Salah satu kelebihan Genshin Imapct yaitu gameplay action-RPG begitu keren. Kamu bisa mengganti karakter di dalam tim untuk bisa menggunakan beragam elemen seperti air, api, dan angin. Game ini banyak mendapat respons positif karena menawarkan visual yang tajam, detail, serta desain dunianya sangat menarik.
2. The Walking Dead Series
Selanjutnya ada salah satu game petualangan terbaik di Android bernama The Walking Dead Series. Game ini bisa menjadi alternatif untuk kamu yang suka permainan dengan narasi kuat serta pilihan moral begitu menantang.
The Walking Dead Series memungkinkan pemain mengikuti cerita dari berbagai karakter yang tengah berjuang bertahan hidup. Mereka harus bisa bertahan dan melawan para zombie yang siap menyerang. Ingat, setiap keputusan yang kamu buat akan memberikan pengaruh penting terhadap alur cerita serta nasib dari karakter lain.
Hal lain yang membuat game ini menarik yaitu fokus terhadap cerita emosional serta pilihan moral yang sulit. Ini adalah game yang sangat emosional serta cocok untuk kamu yang suka memainkan game dengan cerita mendalam.
3. Oceanhorn
Oceanhorn juga ada yang menyebutnya sebagai “The Legend of Zolda” pada versi Android. Alasannya karena gameplay maupun dunianya hampir sama seperti seri klasik Zelda. Meski begitu, pastinya kamu akan menemukan banyak hal menarik dan unik yang tidak ada di The Legend of Zolda.
Di Oceanhorn, kamu akan memainkan karakter yang merupakan seorang petualang muda. Tugasmu adalah mencari ayahmu yang hilang, tapi dalam misimu tersebut kamu harus berhadapan dengan monster laut legendaris yang bernama Oceanhorn.
Keseruan lainnya dari game ini yaitu menawarkan kombinasi antara pertempuran, puzzle, serta eksplorasi yang sangat mengasyikkan. Untuk grafisnya terbilang cukup bagus dan colorful, memberi pengalaman bermain yang menarik.
Untuk kontrolnya pun sederhana, tapi intuitif sehingga tidak menyulitkan orang-orang yang baru akan main Oceanhorn. Game yang sangat cocok untuk para gamer yang suka petualngan santai, tapi tetap menghadirakn cerita yang menantang.
4. Sky: Children of the Light
Lalu Sky: Childern of the Light sebagai alternatif game petualangan terbaik di Android. Sejak awal permainan, kamu sudah disuguhkan alur pemainan yang unik, indah, dan menantang. Game yang dikembangkan Journey ini mempunyai grafis artistik memukau serta atmosfir yang menyenangkan.
Dalam game tersebut, kamu akan memainkan “Children of Light”. Tugasmu adalah menyebarkan cahaya dan harus bisa menghidupkan kembali falling stars atau bintang-bintang yang jatuh.
Sky: The Children of the Light menekankan kolaborasi sosial. Kamu dapat berinteraksi dengan player lain di seluruh dunia. Meskipun ini game petualangan, tapi tidak ada musuh dan pertempuran. Uniknya, akan banyak teka-teki yang wajib kamu pecahkan bersama.
Jadi, Sky adalah game petualangan tenah, tapi emosional. Benar-benar cocok untuk kamu yang ingin memainkan game seru tanpa ada tekanan.
5. Life is Strange
Life is Strange merupakan game adventure episodik dengan menggabungkan elemen supranatulan dan cerita emosional. Kamu akan memainkan karakter Max Caulfield, remaja yang punya kekuatan untuk bisa memundurkan waktu.
Melalui kekuatannya, Max berusaha mengungkap misteri di balik teman sekelasnya yang hilang. Selain itu, Max juga harus bisa menyelamatkan kota dari bencana. Setiap pilihanmu akan sangat berpengaruh terhadap alur cerita.
Melalui fitur memundurkan waktu, kamu bisa melihat seperti apa dampak yang terjadi dari pilihanmu. Lalu untuk visualnya begitu unik dengan alur cerita penuh kejutan. Itulah yang menjadikan Life is Strange sebagai satu di antara beberapan game petualangan terbaik di Android.
6. Another Eden
Jika kamu penggemar game bergenre petualangan yang memadukan RPG klasik, kamu bisa memainkan Another Eden. Ini merupakan game yang dikembangkan salah satu kreator Chrono Trigger. Tidak mengherankan jika nuansa RPG kalsik begitu terasa, berpadu dengan alur cerita menarik.
Kamu akan mengikuti karakter utama Aldo untuk melakukan perjalanan melintasi waktu. Misimu di sini adalah kamu harus bisa mencegah kiamat. Alur Another Eden begit dalam dan penuh misteri.
Selain itu, grafisnya bergaya anime dengan musik yang indah. Untuk mekanisme permainannya berdasarkan turn-based yang membuatnya berbeda daripada kebanyakan game petualangan yang lain yang pernah kamu mainkan.
7. Grimvalor
Bagi gamer yang suka permainan aksi petualangan yang memadukan elemen back & slash. Pada game ini, kamu akan menjadi seorang prajurit yang tersesat di dark world dan harus bisa melawan para musuh yang siap menghalangi jalanmu saat mencari jalan keluar.
Grimvalor mempunyai grafis yang keren dengan kontrol yang responsif. Perpaduan keduanya menjadikan pertempuran yang ada semakin seru dan mungkin kamu tidak merasa bahwa telah memainkannya dalam waktu cukup lama.
Dengan memadukan elemen RPG, para pemain bisa meningkatkan kemampuan serta senjata yang dimilikinya. Atmosfir yang begitu gelap dengan alur cerita menarik menjadikan Grimvalor merupakan game adiktif, khususnya untuk kamu yang suka game aksi intens.
Kesimpulan
Sekian informasi seputar beberapa game petualangan terbaik di Android. Masing-masing game manwarkan beragam tema, mulai dari dunia hancur karena serangan zombi sampai dunia fantasi penuh sihir.
Alur ceritanya pun juga beragam dengan memadukan visual yang keren membuat siapa pun yang memainkannya akan semakin penasaran dan ingin terus main game tersebut. Bahkan ada juga game petualangan yang tanpa pertarungan sekali pun, melainkan menuntut para pemain harus memutar otak dalam memecahkan teka-teki yang ada.
Di antara semua game yang sudah dibahas, mana yang menjadi favoritmu? Semua kembali ke preferensi masing-masing.